Pontianak – Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam IAIN Pontianak baru saja melaksanakan kegiatan akbar pertama kali yaitu Festival FEBI, setelah sebelumnya ada kegiatan FEGAS (Festival Gaya Syariah) ketika masih bergabung dengan Fakultas Syariah. Kali ini FEBI mulai merintis kembali agenda besar tersebut dengan nuansa yang berbeda. (4/11/2019)
Festival FEBI ini dibagi menjadi tiga agenda, yaitu Stadium General yang mengundang Tuan Guru Bajang selaku ketua OIAA Cabang indonesia dan mantan gubernur NTB), kemudian pembicara kedua, Dr. Misnen Ardiansyah, dosen UIN Sunan Kalijaga. Serta pembicara ketiga Dr. Fachrurazi, MM, dekan FEBI IAIN Pontianak. Stadium General ini bertema Pasar Syariah Peluang dan Tantangan, yang didalamnya terdapat sub pembahasan tentang Disrupsi Generasi Quran di Era Millenial, Tantangan dan Perkembangan Peluang Pasar di era Reolusi Industri 4.0 dan Prospek UMKM dan Perkembangan Pasar Syariah di Indonesia.
Agenda kedua adalah Temu kangen Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dengan tema “From FEBI with Love, Build a Future for Better life yang diikuti oleh alumni FEBI angkatan 1997 sampai 2015. Saat ini alumni FEBI baru ada di dua prodi yaitu program studi Ekonomi Syariah dan Perbankan Syariah. Temu alumni ini bertujuan untuk mempererat sinergitas dan silaturahim antar alumni.
Dan agenda selanjutnya dari Festival FEBI ini adalah Gebyar Seni, Pentas Minat dan Bakat, yang di dalamnya disajikan berbagai macam perlombaan seperti perlombaan Stand Up Comedy, Lomba Busana Daerah serta Cipta Karya Puisi yang diikuti oleh Sulurh SMA se Kota Pontianak, selain itu terdapat juga ajang pemilihan Duta Duti FEBI tahun 2019. Agenda ini berjalan lancar selama tiga hari, berlangsung pada tanggal 1 sampai 3 November 2019. Pada penutupan acara Fesival ini dihadiri oleh perwakilan Walikota Pontianak, Wakil Rektor 1 Dr. Firdaus Ahmad dan Dekan FEBI, Dr. H. Fachrurazi, MM.
Menurut Dekan FEBI IAIN Pontianak yaitu Dr.Fachrurrazi, M.M, ia berharap agenda ini dapat memberi efek posistif, dan dapat menjadikan wadah mahasiswa dan siswa/siswi untuk mengembangkan minat dan bakatnya.
Penulis : Siti Maulida (Kabid Diklat Dema FEBI)